Category Archives: Training

Warta Pembaharuan Edisi April 2011

Telah terbit Warta Pembaharuan Edisi April 2011  🙂

 

download warta

 

 

 

 

 

 

Reportase : SOH Reguler Pelatihan Lanjutan Solo, Angkatan I 2009

School Of Healing Lanjutan Solo yang pertama telah dilaksanakan tanggal 16-20 November 2009 di Hotel Riyadi Palace, yang diikuti oleh 44 alumni dari berbagai angkatan SOH Dasar. Seluruh peserta dan panitia menikmati rangkaian acara SOH ini sebagai satu perjalanan menikmati kasih karunia Allah dan lebih dalam lagi untuk mengenali kebutuhan pribadi dan orang lain.

Dalam setiap sesi yang disajikan dalam SOH Lanjutan ini, pengajaran dibuat dalam bentuk tim sehingga ada 2 pengajar yang saling memperlengkapi. Pengajaran dibagi dalam bentuk pemahaman paradigma dan melalui kesaksian hidup pengajar yang dibuat sebagai studi kasus. Terlihat antusias dari para peserta untuk dilayani dan diperlengkapi dengan keseluruhan materi SOH Pelatihan Lanjutan ini dan menyatakan bahwa mereka diberkati dengan suasana sepanjang SOH.

Read the rest of this entry

Renungan: Waktunya Siapa?

Beberapa kali ketika saya melayat-upacara penguburan, saya mendengar ayat ini sebagai ayat penghiburan. Pengkhotbah 3:1, Untuk segala sesuatu ada masanya, untuk apapun di bawah langit ada waktunya. Saya sangat diberkati namun saya melihat bahwa ayat ini berbicara lebih dari konteks penghiburan dalam suatu upacara penguburan. Saya mulai berpikir, “Sekarang sebenarnya Tuhan memberikan waktu apa kepada saya, karena jelas bahwa jika segala sesuatu ada waktunya, maka ada juga nanti waktu yang berlalu dan tidak pernah kembali”.

Kepekaan sesorang untuk mengerti masa apa yang Tuhan kehendaki dalam kehidupannya menjadi sesuatu yang sangat penting karena:
1. Jika kita mati-matian mengerjakan sesuatu yang ternyata itu bukan waktunya Tuhan,  maka kita menghabiskan waktu dan energi yang sangat banyak hanya untuk sebuah kegiatan yang “sia-sia”
2.  Masa yang diberikan Tuhan mungkin bisa saja sepertinya berulang namun kualitasnya pasti berbeda
3. Kita akan semakin banyak membuang keefektifan diri kita untuk meraih suatu impian atau visi.
4.Kalau segala sesuatu kita sadari ada masanya maka jika kita tidak peka terhadap masanya Tuhan maka kita sama saja dengan orang yang menunda atau bahkan melewatkan berkat yang luarbiasa yang sebenarnya Tuhan siapkan bagi kita.

Bagaimana kita dapat melatih kepekaan terhadap masanya Tuhan?
Langkah pertama, bertanya kepada Tuhan hal apa didalam diri kita yang selama ini kita masih pegang teguh seperti pendirian, kepandaian,keahlian kita yang ternyata menghalangi kita untuk mengerti masanya Tuhan.
Kedua, menyelesaikan luka-luka, penghakiman, kemarahan, kepahitan yang masih di pendam dalam diri kita yang seringkali membuat kita kurang menyadari masanya Tuhan.
Ketiga, terus bertanya kepada Tuhan mengenai apa yang akan kita lakukan dan pilihan-pilihan apa yang perlu kita ambil.

Bagi kebanyakan orang yang paling sulit adalah poin pertama dan kedua dimana sangat berat untuk membereskan cara pandang dan luka-luka itu. Dalam pengalaman dalam pelayanan kami sesorang punya prinsip didalam hidupnya atau seseorang yang memiliki pengetahuan didalam hidupnya justru datangnya dari luka di masa lalu seperti balas dendam kepahitan dan lain-lain. Bukan berarti orang tersebut tidak bisa berhasil bisa saja karena Tuhan kita panjang sabar namun yang menjadi masalahnya adalah dia tidak menikmati damai sejahtera Tuhan semasa hidupnya.

Fakta mengatakan bahwa betapa banyak orang yang memiliki “segalanya dalam hidupnya” namun kehilangan damai sejahtera?. Lukas 9:25  menyatakan: Apa gunanya seorang memperoleh seluruh dunia, tetapi ia membinasakan atau merugikan dirinya sendiri? Jelas disini yang menjadi ukurannya adalah masanya Tuhan. Mungkin secara dunia orang melihat kita tidak memperoleh apa-apa tetapi jika yang kita lakukan pada masanya Tuhan maka akan sangat luar biasa.

Mari kita renungkan bersama. Apakah kita tahu masa apa yang sedang Tuhan kerjakan dalam diri kita? Mungkin masanya berubah, mungkin masanya bertumbuh, mungkin masanya menemukan visi, mungkin masanya rekonsiliasi dan lain-lain. Mari bertanya kepada Tuhan dengan membuang terlebih dahulu penghambat yang membuat kita tidak bisa “connect“dengan Tuhan.
(Pdt. Ir. Jonedi Ginting, M.A)

Foto SOH Pelatihan Lanjutan Jogja Angkatan VI (29 Juni-3 Juli 2009)

SOH Pelatihan Lanjutan Jogja Angkatan VI 2009

Reportase: Retreat Mentor dan Tutor PPA Cluster Eirene Semarang

Di puncak Tawangmangu, tepatnya di Wisma Pringgosari, retreat mentor dan tutor PPA Cluster Eirene Semarang diadakan dari tanggal 22-24 April 2009. Tim Duta Pembaharuan mengutus Bapak Jonedi, Bapak Sahara dan Bapak Obed untuk melayani di sana.  Dengan materi-materi sesi “buka mata” yang terdiri antara lain:  Introduksi, Bertumbuh Melalui Pemulihan, Syarat Pertumbuhan, Overview, Kasih Karunia, Pengampunan dan ada satu kali ibadah KKR pada hari Kamis, 23 April malam, yang diisi oleh Bapak Jonedi dengan materi Bertumbuh Melalui Komunitas.
Read the rest of this entry

Dukung dan Doakan: School Of Healing Reguler Pelatihan Dasar

Salam Pemulihan!!

School Of Healing (SOH) Reguler Pelatihan Dasar Jakarta akan segera diselenggarakan pada 20-23 Mei 2008, di Pondok Kepenrey, Kota Bunga, Cipanas, Bogor. Kami berharap info ini dapat disebarluaskan kepada mitra-mitra yang membutuhkan pelatihan dan pelayanan SOH. Kami juga terus meminta dukungan serta doa dari para alumni SOH sehingga seluruh rangkaian pelaksanaan SOH ini dapat berlangsung lancar dan menjadi berkat.

Bagi Anda yang sedang mendoakan atau menyiapkan diri untuk mengikuti SOH ini, atau mungkin rindu mengirimkan teman atau saudara untuk mengikuti seminar ini, kami mempersilakan Anda menghubungi:

Encourage Centre
CP. Sdri Ulin
Grand Boutique Centre blok C/41
Jl. Raya Mangga Dua Jakarta Utara
Telp. 021-6123002; 021-33132664
email: Encouragecentre@yahoo.co.id

Kontribusi Acara Rp 600.000,00

Kesaksian: Cerita setelah mendapatkan pelayanan pemulihan

Saya Lina peserta SOH Reguler angkatan X. Saya rindu berbagi cerita tentang kejaiban kasih Tuhan yang saya peroleh sepulang dari SOH. Saya adalah “si anak hilang yang baru kembali” setelah 17 tahun menghilang meninggalkan gereja. Meskipun saya bukan berasal dari keluarga Kristen, namun saya sudah mengenal Tuhan sejak kanak-kanak. Saya dibaptis waktu masih duduk di bangku SMP. Setelah itu saya aktif mengambil bagian dalam kegiatan-kegiatan di gereja.

Akan tetapi, sejak saya menikah, sepertinya semua semangat saya menurun drastis. Saya agak “lupa” ke gereja. Setiap kali ke gereja, saya merasa tidak mendapat apa-apa dan khotbah yang saya dengarkan berlalu begitu saja. Hal itu membuat saya jenuh dan malas ke gereja. Sampai akhirnya suatu hari Tuhan menegur saya dengan keras dan itu menyadarkan saya untuk kembali datang ke rumah Tuhan, berdoa dan berbicara dengan Dia.
Read the rest of this entry

Tuhan kirimkan orang-orang yang siap melalui SOH Solo

Salam Pemulihan!
School Of Healing Reguler Solo telah berhasil diselenggarakan 16-19 Maret lalu. Acara kali ini diikuti oleh 17 peserta pria dan 20 peserta wanita yang antusias. Secara perhitungan manusia memang 37 masih cukup jauh dengan target yang diinginkan yakni 60 peserta, namun kami dapat melihat bahwa orang-orang yang Tuhan kirimkan ini komposisinya pas. Kami yakin bahwa itulah yang terpenting. Bukan perhitungan kami sebagai panitia, melainkan perhitungan Tuhanlah yang sempurna. Kami melihat bahwa setiap peserta yang mengikuti SOH kali ini benar-benar sudah siap untuk menerima pengajaran maupun pelayanan.

Denominasi gereja peserta yang mengikuti SOH kali ini pun cukup beragam. Ada GEKISIA, GKI, GBI Keluarga Allah, GJSA, GKMI, GBT, GPIA, GPPS, GUPdI, GKRI, GKKD. Ada juga seorang peserta yang dikirim dari Yayasan Gloria, salah satu mitra Duta Pembaharuan. Dari latar belakang peserta, kami mendapatkan data bahwa ada 4 pendeta, 4 evangelis, 4 pelayan pemuda, 6 pelayan sekolah minggu, 3 WL/pemusik, 4 orang yang bergerak dalam pemuridan, 4 orang dari seksi kunjungan, 1 konselor, 6 jemaat dan 1 orang yang bergerak dalam komisi wanita.

Dari segi pengaturan acara, kedisiplinan peserta juga menjadi salah satu faktor indikasi bahwa orang-orang yang dikirimkan kali ini sangat siap. Mulai dari acara pembukaan, tidak ada seorang pesertapun yang terlambat, sehingga setiap peserta mendapatkan secara penuh materi dan rangkaian SOH ini secara utuh. Selama acara berlangsungpun berjalan on time sehingga benar-benar didapatkan hasil yang maksimal.

Luar biasa melihat karya Tuhan melalui para peserta yang dipulihkan. Kami terus menunggu kelanjutan kabar dari peserta sekembali ke tempat masing-masing. Kami berharap ada kabar-kabar sukacita terdengar karena peserta telah mempraktekkan pelayanan ini kepada orang lain. Selain itu yang terpenting bahwa peserta lebih mengenali pribadinya, dapat melihat kebutuhan-kebutuhan untuk terus bertumbuh dalam pengenalan akan Allah, memperkenalkan Allah kepada orang lain, dan menikmati Allah dalam bentuk komunitas. Biarlah terbentuk jaringan yang benar-benar membangun, yang dimulai dari alumni SOH yang akan meneruskan kabar pemulihan ini. Biarlah pesan ini akan terus didengungkan sehingga semakin banyak orang memahami pentingnya pemulihan dalam pertumbuhan rohani yang seimbang dalam Kristus.

Album Foto :

SOH Pelatihan Dasar Solo Angkatan IV (16-19 Maret 2009)

Reportase:Dukung dan Doakan

Salam Pemulihan!

Saat ini Tim Solo sedang mempersiapkan School Of Healing Reguler Pelatihan Dasar yang akan diadakan 16-19 Maret 2009. Kami rindu Anda dapat mendukung rencana ini dengan membawanya dalam doa atau bahkan mengirimkan orang-orang yang rindu diperlengkapi. Mohon doakan untuk peserta yang akan ikut agar memenuhi target (60 orang), panitia yang sedang mempersiapkan baik acara maupun persiapan mereka secara pribadi. Kami sungguh berharap SOH Solo angkatan 4 ini akan menjadi berkat bagi setiap yang ikut dan berdampak bagi kegerakan pemulihan Solo dan sekitarnya. Terus dukung dan doakan!

Event : SOH Pelatihan Dasar Solo Angkatan IV 2009

Akan diselenggarakan SOH Pelatihan Dasar Solo Angkatan IV 2009 pada :

Tanggal :

16-19 Maret 2009

Tempat :

Riyadi Palace Hotel
Jl. Brig. Jend. Slamet Riyadi No. 335, Surakarta
Telp (0271) 717181

Biaya :

Untuk 1 kamar berisi 2 orang @ 750.000,00
Untuk 1 kamar berisi 3 orang @ 600.000,00
biaya termasuk seminar kit, hotel & akomodasi
untuk 4 hari 3 malam.

Registrasi

Registrasi ulang dan check in pada hari Senin,
mulai pukul 13.00 WIB

Sekretariat Panitia

Jl. Ahmad Dahlan 78 (Keprabon)
Surakarta 57131, (0271) 652385, 635840, 7022330
Contact : Ibu Debora Istiawati 081329061827
Sdri. Narti 0271 8089597

Rekening Bank :

BCA Slamet Riyadi Surakarta
No. Rek. 015.238.7090 a.n. Bambang Irawan

Pembayaran minimal 50% dua minggu sebelum acara dimulai. Setelah Anda mendaftar, kami akan mengirimkan paket awal SOH yang berisi VCD perkenalan pelayanan, renungan persiapan pelayanan dan buku pertanyaan pemulihan. Bukti pendaftaran mohon dibawa pada saat registrasi ulang. Pendaftaran akan ditutup setelah terpenuhi 60 peserta.

Info selengkapnya: Download Brosur (pdf)


Jangan sampai ketinggalan, tempat terbatas !!!